Dalam rangka menyambut kemerdekaan Indonesia, peserta
KKN 61 membuat banyak lomba. Lomba yang bisa diikuti oleh seluruh kalangan yang
ada di desa Manggaan. Ada yang dibuat untuk tingkat SD yang kegiatannya
dilakukan di SDN Manggaan. Untuk tingkat SD kami membuat 7 lomba yaitu lari
kelerang, balap karung Pokemon Go, lari boomerang, Tarik tambang, lomba adzan,
pecah balon, dan memasukkan paku dalam botol. Sedangkan untuk tingkat umum kami
membuat 4 lomba saja yaitu nyo’on geddeng, memasukkan paku dalam botol,
memasukkan benang dalam jarum dan tarik tambang. Antusias warga sangat baik
dengan adanya lomba-lomba ini. Banyak masyarakat yang mengikuti lomba-lomba ini
dan ikut memeriahkan acara ini.
0 Komentar